Di Tengah Tantangan Global Pangan Desa Lahimbua Launching Penanaman Padi Gogo Sebagai Wujud Nyata Ketahanan Pangan Nasional 

KONUT.RagamTerkini.com,– Di tengah perubahan iklim dan ketidakpastian global masyarakat desa Lahimbua kecamatan andowia,konawe Utara memulai langkah sederhana namun bermakna menanam padi Gogo. Kegiatan ini tak sekedar seremonial pertanian. Ia adalah refleksi komitmen bersama antara petani pemerintah desa kecamatan. Hingga kabupaten dalam mewujudkan ketahanan pangan akar rumput.

Kegiatan ini didukung oleh mahasiswa KKN di desa Lahimbua, kami dari mahasiswa KKN mengundang aparat dan perangkat desa Lahimbua untuk berpartisipasi dalam kegiatan penanaman padi gogo bersama dengan tema “Tingkatkan Ketahanan Pangan Wujudkan Swasembada Pangan” dan pengendalian inflasi daerah yang kami akan laksanakan pada senin,08/09/2025.

BACA JUGA:  Wabup Konut Turun Langsung Lapangan Mediasi Masalah PHK Di PT MLP Di Desa Lameruru

Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung program ketahanan pangan desa serta mempererat sinergi antara masyarakat aparat desa dan mahasiswa KKN, untuk kehadiran kami dan berpartisipasi aktif.

Dan tak hanya itu saya selaku kepala desa Lahimbua Djefri Yanto S.I.kom mendukung program pemerintah pusat dan pemerintah kabupaten untuk melakukan penanaman padi gogo di desa kami sebagai untuk mewujudkan program yang pasti demi kesejahteraan masyarakat desa Lahimbua dan di dampingi langsung camat andowia serta Kodim 1430 Konawe Utara dan penyuluh pertanian kecamatan andowia, sekaligus kami diserahkan sertifikat penanaman padi gogo oleh pak camat andowia kepada balai penyuluh pertanian kecamatan andowia.

BACA JUGA:  Polres Konawe Utara Gelar Jumat Curhat Dengan Seluruh Pimpinan Bank Koperasi Dan Pembiayaan Finance Konut

Kegiatan pertanian ini adalah pengejawantahan dari Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dalam memperkuat ketahanan pangan nasional Bupati Konawe Utara. Ikbar melalui camat andowia menegaskan bahwa pembangunan sektor pertanian berbasis kerakyatan menjadi prioritas yang tak bisa di tawar, kita ingin desa Lahimbua menjadi salah satu lumbung pangan Konawe Utara, ini bukan hanya kebijakan tapi gerakan bersama untuk menjadikan pangan sebagai pondasi masa depan daerah.”ucap camat andowia Arman S.pd”.

Haris